Blog
8 Fitur Rahasia iPhone yang Wajib Anda Coba! Tips dan Trik iPhone Terbaru 2024
Date
31 Oct 2024
Sebagai salah satu smartphone paling populer di dunia, iPhone tidak hanya menawarkan desain elegan dan performa yang mumpuni. Siapa sangka, iPhone yang kamu gunakan sehari-hari ternyata menyimpan banyak fitur yang bisa membuat pengalaman pengguna menjadi lebih menyenangkan dan produktif. Terdapat sejumlah fitur tersembunyi yang seringkali luput dari perhatian pengguna. Fitur-fitur ini dirancang untuk meningkatkan produktivitas, personalisasi, dan pengalaman pengguna secara keseluruhan.
Mulai dari trik sederhana untuk menghemat baterai hingga fitur canggih untuk meningkatkan produktivitas, iPhone memiliki banyak kejutan yang siap untuk Anda eksplorasi. Pada kesempatan kali ini, iFixied telah merangkum beberapa fitur tersembunyi iPhone yang paling berguna dan menarik. Fitur-fitur ini tidak hanya akan membuat Anda kagum, tetapi juga membantu Anda memaksimalkan potensi iPhone Anda.
1. Live Text: Mengubah Teks dalam Gambar Menjadi Teks yang Dapat Disalin
Fitur live text merupakan fitur yang memungkinkan Anda mengekstrak teks dari gambar atau video. Sehingga Anda cukup menyalin informasi yang dibutuhkan dari gambar atau video, bahkan dari kamera sekalipun. Fitur ini biasanya sudah aktif secara default dan tersedia pada iPhone XR, XS serta versi terbaru setelahnya.. Anda dapat menggunakan fitur ini dengan menekan lama teks yang ingin disalin, kemudian akan muncul beberapa pilihan seperti salin, cari dan lainnya.
2. Back Tap: Lakukan Berbagai Tindakan dengan Ketukan di Belakang iPhone
Back tap merupakan fitur yang dapat membantu Anda melakukan tindakan tertentu dengan mengetuk bagian belakang iPhone dua atau tiga kali. Fitur ini dapat diaktifkan dengan membuka menu Pengaturan, kemudian pilih Aksesibilitas. Carilah Sentuh dan pilih Ketuk Belakang. Anda dapat menyesuaikan tindakan yang ingin dilakukan untuk ketukan dua kali dan tiga kali.
3. AssistiveTouch: Asisten Virtual untuk Pengguna dengan Mobilitas Terbatas
Fitur yang selanjutnya dapat menyediakan kontrol sentuh virtual pada layar untuk mengakses berbagai fungsi iPhone. Fitur ini disebut AssistiveTouch, namun Anda perlu mengaktifkannya terlebih dahulu. Untuk mengaktifkan fitur AssistiveTouch, bukalah menu Pengaturan, pilih Aksesibilitas, kemudian klik Sentuh dan carilah menu AssistiveTouch. Setelah diaktifkan, ikon AssistiveTouch akan muncul di layar. Ketuk ikon untuk menampilkan menu kontrol dan sesuaikan kebutuhan Anda.
4. Mode Low Power: Hemat Daya Baterai
Mode Low Power adalah fitur yang membatasi beberapa fitur untuk menghemat daya baterai. Fitur ini sangat berguna terutama jika Anda berada pada situasi atau kondisi yang memiliki keterbatasan akses listrik. Mode Low Power dapat diaktifkan dengan membuka menu Control Center. Klik ikon baterai untuk mengaktifkan Mode Low Power pada iPhone Anda ketika dibutuhkan.
5. Hidden Notifications: Sembunyikan Privasi Anda
Fitur Hidden Notifications merupakan fitur keamanan pada iPhone yang jarang diketahui oleh pengguna. Fitur ini sangat bermanfaat ketika Anda berada di tempat umum. Ketika diaktifkan, Anda dapat menyembunyikan berbagai notifikasi mulai dari email, whatsapp atau media sosial. Cara mengaktifkannya yaitu dengan membuka menu Pengaturan, kemudian pilih Pemberitahuan atau Notifications. Klik Pratinjau, lalu pilihlah Jangan pernah tampilkan.
6. Pengatur Waktu Tidur: Atur Waktu Mati Otomatis untuk Layar
Fitur berikut ini sangat berguna bagi Anda yang gemar menonton video atau film sebelum tidur. Ketika Anda tertidur, fitur ini dapat mengatur waktu tidur otomatis untuk layar iPhone. Cara mengaktifkannya dengan membuka aplikasi Clock, kemudian pilih Timer dan aturlah durasi waktu tidur yang Anda inginkan. Pada opsi Saat Pengatur Waktu Berakhir, pilih Berhenti Memutar lalu klik Setel.
7. Background Noise: Meredam Kebisingan, Meningkatkan Konsentrasi
Fitur berikutnya yaitu Background Noise yang memberikan Anda pengalaman untuk meningkatkan konsentrasi atau memperkuat feel dalam kondisi tertentu. Fitur ini akan mengeluarkan background suara seperti rintik hujan atau hempasan ombak. Meskipun kurang berguna, namun fitur ini dapat meningkatkan suasana pengguna. Background noise juga dapat digunakan bersamaan ketika memutar musik.
8. Keyboard Sebagai Trackpad: Kurangi Typo Penulisan
Tips yang terakhir ini merupakan fitur yang memungkinkan Anda menggunakan keyboard sebagai trackpad. Fitur ini memungkinkan Anda mengganti angka atau kalimat yang typo tanpa perlu menghapus seluruh kata atau kalimat. Cara mengaktifkannya yaitu dengan membuka aplikasi yang mendukung teks, misalnya Notes. Tekan dan tahan tombol spasi pada keyboard, kemudian.keyboard akan berubah menjadi trackpad.
Baca Juga Artikel Berikut: Ketahui Fungsi True Tone pada iPhone
Tips Tambahan Lainnya
Banyak fitur tersembunyi yang bisa ditemukan di menu Pengaturan. Jangan ragu untuk menjelajahinya. Jika Anda ingin mencari fitur tertentu, gunakan fitur pencarian di menu Pengaturan. Terakhir, jangan lupa untuk mengikuti update iOS secara berkala. Setiap pembaruan iOS biasanya membawa fitur-fitur baru yang menarik.
Dengan mengetahui fitur-fitur tersembunyi ini, Anda dapat memaksimalkan penggunaan iPhone dan membuatnya menjadi lebih personal. Sekian dari kami, pastikan Anda tidak ketinggalan tips lainnya dari iFixied. Bagi Anda yang ingin berkonsultasi lebih lanjut, hubungi kami disini.
Tags :
Blog Lainya
iFixied
Berpengalaman sejak 2018 fokus service produk Apple dan menjual berbagai macam aksesoris | Cabang kami ada di Jakarta Selatan Kemang, Jakarta Selatan Tebet, Jakarta Pusat Bendungan Hilir, Jakarta Pusat Cempaka Putih, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Tangerang, Bogor, Depok, Bekasi, Bandung, Jatinangor, Semarang, Solo, Sleman, Bantul, Madiun, Denpasar, Gianyar, Pekanbaru, Samarinda, Balikpapan, Makassar, Medan.
iFixied memberikan pelayanan yang terbaik dan menyediakan sparepart berkualitas dan bergaransi. Service kami bergaransi hingga 1 tahun. Kami mempunyai teknisi yang berpengalaman yang sesuai pada bidangnya dan bersertifikat BNSP. Nikmati layanan kami dengan datang ke setiap store dan kami menerima service kirim dari seluruh kota yang ada di indonesia. Service di iFixied mendapatkan keuntungan berupa Cek dan Konsultasi Gratis.
Jika Anda ingin bantuan kerusakan Apple Device silahkan hubungi kami CS WA 081210308003 atau ifixied@gmail.com. Layanan pengaduan costumers Hubungi WA 08818848888.
Bergaransi
Produk Bergaransi Store Hingga 1 Tahun
Free Check & Konsultasi
Tanpa dipungut biaya pengecekan
Keuntungan Service
Promo Setiap Pembelian Produk atau Service
Terpercaya
Menjual Produk dan Jasa Layanan Service Yang Terpercaya